
Dilihat 81
DESKRIPSI
Kalibrasi merupakan proses yang sangat penting dalam memastikan keandalan hasil pengukuran di berbagai industri, seperti manufaktur, laboratorium, migas, farmasi, dan sektor pangan. Ketidakakuratan alat ukur dapat menyebabkan kegagalan produk, risiko keselamatan kerja, inefisiensi operasional, serta potensi kerugian finansial. Oleh karena itu, pemahaman mendalam mengenai prosedur kalibrasi dan standar internasional menjadi kebutuhan utama bagi para teknisi, operator, maupun personel quality control. Seiring dengan berkembangnya teknologi instrumen, ruang lingkup kalibrasi juga semakin luas, meliputi parameter mekanik seperti gaya, torsi, dan massa, serta parameter fisis seperti temperatur. Selain itu, alat instrumen analitik seperti gas detector, pH meter, maupun refractometer menuntut pengujian yang presisi karena berhubungan dengan keselamatan dan kualitas produk. Kesalahan kecil dalam pengukuran dapat berdampak besar terhadap proses produksi maupun pemantauan lingkungan. Melalui PT Cakra Biwa Consultant, training ini dirancang untuk memberikan pemahaman komprehensif mengenai teknik kalibrasi yang benar, penggunaan standar acuan, interpretasi hasil, dan ketidakpastian pengukuran. Dengan mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan mampu melakukan kalibrasi sesuai standar yang diakui (ISO, ASTM, OIML) serta mengimplementasikannya dalam kegiatan operasional sehari-hari untuk menjaga mutu dan konsistensi hasil pengukuran.TUJUAN
- Memberikan pemahaman dasar dan lanjutan mengenai konsep pengukuran dan kalibrasi.
- Membekali peserta dengan kemampuan praktis melakukan kalibrasi untuk alat ukur gaya, torsi, massa, temperatur, dan instrumen analitik.
- Menjelaskan standar internasional dan prosedur kalibrasi yang berlaku.
- Melatih peserta melakukan evaluasi hasil, menghitung ketidakpastian, dan menyusun sertifikat kalibrasi.
- Meningkatkan kompetensi teknis guna mendukung sistem manajemen mutu seperti ISO/IEC 17025, ISO 9001, dan standar industri lainnya
MATERI
- Kalibrasi Gaya
- Pengantar besaran gaya & prinsip kerja load cell/force gauge
- Peralatan acuan: deadweight tester, universal testing machine
- Prosedur kalibrasi gaya (incremental loading, ascending/descending)
- Analisis data: repeatability, hysteresis, linearity
- Penyusunan sertifikat & perhitungan ketidakpastian
- Kalibrasi Torsi
- Konsep torsi dan karakteristik torque tool
- Alat acuan: torque calibration machine, deadweight-arm system
- Kalibrasi torque wrench & torque sensor
- Evaluasi kesalahan torsi & uncertainty
- Dokumentasi hasil kalibrasi
- Kalibrasi Massa (Timbangan)
- Klasifikasi anak timbangan (OIML R111) & timbangan (OIML R76)
- Uji repeatability, eksentrisitas, linearitas, minimum weight
- Koreksi gaya apung udara (buoyancy correction)
- Kalibrasi berbagai jenis timbangan digital/analitik
- Penerbitan laporan & uncertainty massa
- Kalibrasi Temperatur
- Prinsip sensor temperatur: termokopel, RTD, thermometer
- Penggunaan dry block, liquid bath, thermometer standar
- Kalibrasi multipoint & stabilitas sumber panas
- Pengolahan data temperatur & perhitungan ketidakpastian
- Penyusunan sertifikat kalibrasi
- Kalibrasi Instrumen Analitik
- Gas Detector (CO, HC, CO₂, O₂)
- Prinsip sensor NDIR, elektro-kimia, katalitik
- Zeroing & span calibration dengan gas standar
- Kalibrasi multi-level & analisis respons sensor
- pH Meter
- Prinsip elektroda pH dan buffer standar
- Kalibrasi 1–3 titik
- Evaluasi slope & offset elektroda
- Refractometer (%Brix)
- Prinsip pembiasan & ATC
- Kalibrasi dengan air dan larutan gula standar
- Pemeriksaan linearitas dan uncertainty
- Gas Detector (CO, HC, CO₂, O₂)
Formulir Pendaftaran
Silahkan isi FORMULIR PENDAFTARAN berikut dengan data yang benar agar
Kami dapat konfirmasi ulang kembali via email, WA maupun telepon.
HUBUNGI KAMI
Komplek Pertokoan Ruko Tritunggal No. T7, Jotawang, Bantul, Yogyakarta 55188
Phone : 0811 2949 265
Email : marketing1@cakrabiwa.co.id
